Di Era saat ini kebanyakan orang menjadikan Hobi sebagai pekerjaan utama, Siapa sih yang gak mau dapat penghasilan dari hobi? Fotografi merupakan sebuah hobi yang cukup menjanjikan. Bahkan, beberapa orang sudah menjadikan fotografi sebagai pekerjaan utama.
Ketika dihadapkan dengan profesi dan penghasilan tentu seorang pemula seperti saya bertanya dan minder, kita berfikir untuk memulai semua ini dibutuhkan kamera dengan lensa yang bagus. dan itu semua membutuhkan budget atau biaya yang tidak sedikit. lantas apakah kita harus berhenti dan berganti dengan yang lain.
Tentu tidak, ketika kita punya mimpi maka kita punya kewajiban untuk mewujudkanya. Untuk menjadi seorang profesional photographer kita tidak harus langsung memiliki kamera dan seabrek perlengkapan yang bagus dan mumpuni. namun baiknya kita mengembangkan potensi dalam diri kita.
kita bisa menggunakan Hp kita terlebih dahulu, banyak-banyak mengambil gambar dengan berbagai sudut pandang dan anggel yang baik. kita bisa bergabung dengan profesional photographer, belajar dan belajar. kita bisa ikut seminar dan pelatihan-pelatihan lainya.
Jangan pernah Berhenti untuk mewujudkan mimpi, dan jangan menyerah walau apapun yang terjadi.
Ashwa Photography

Harga : *Belum termasuk Ongkos kirim